Teman-teman sekalian, kali ini saya ingin berbagi mengenai teori konspirasi. Pertama-tama, apa sih teori konspirasi itu? Kalo menurut wikipedia (karena bukan tulisan ilmiah, gpp ya pake om wiki :)) teori konspirasi adalah teori-teori yang berusaha menjelaskan bahwa penyebab tertinggi dari satu atau serangkaian peristiwa (pada umumnya peristiwa politik,sosial,atau sejarah) adalah suatu rahasia,dan seringkali memperdaya, direncanakan diam-diam oleh sekelompok rahasia orang-orang atau organisasi yang sangat berkuasa atau berpengaruh. Banyak teori konspirasi yang mengklaim bahwa peristiwa-peristiwa besar dalam sejarah telah didominasi oleh para konspirator belakang layar yang memanipulas ikejadian-kejadian politik.
Intinya,teori konspirasi menjelaskan bahwa semua yang kita ketahui selama ini adalah bohong belaka, sementara kenyataan yang sebenarnya ditutup-tutupi. Contoh teori konspirasi ini banyak banget, misalnya UFO, pembantaian Yahudi oleh Nazi, pendaratan di bulan, kematian orang-orang terkenal, dan masih banyak lagi.
Naah,sekarang saya ingin berbagi mengenai sebuah teori konspirasi, yang mungkin orang-orang di Indonesia belum banyak tahu, yaitu mengenai Paul Is Dead (PID). Paul yg dimaksud adalah Paul McCartney, anggota Grup legendaris The Beatles. Jadi, ada yang mengatakan bahwa sebenarnya Paul itu sebenarnya sudah meninggal tahun 1966, dan Paul yg sekarang masih ada itu hanyalah orang pengganti yang mirip saja. Menarik kan? Bagaimana bisa seorang yang begitu terkenal, bahkan makin bersinar setelah bubarnya The Beatles, ternyata palsu??!
Terlepas dari betul atau tidaknya teori ini (saya sendiri berpendapat PID hanyalah bohong belaka), banyak orang yang menyukai teori konspirasi dan membicarakannya hingga kini. Coba deh klik di google “paul is dead”, langsung keluar banyak sekali pilihan. Atau cukup klik “paul is” aja langsung keluar topik-topik PID, yang menandakan bahwa teori ini banyak digemari orang. Mungkin karena orang-orang menyukai misteri kali ya?
Okedeh, tanpa basa-basi lagi, penulis akan coba membeberkan PID ini mulai dari cerita The Beatles, awal mula teori ini, dan bukti-bukti yang menguatkan teori ini. Didalam bukti-bukti tersebut ada yang tidak masuk akal dan terkesan dipaksain, tapi namanya juga dugaan..
THE BEATLES
The beatles, siapa sih yang nggak tau The beatles? Grup ini beranggotakan John Lennon, Paul McCartney, George Harrison, dan Ringo Starr. Walaupun udah bubar tahun 1970 tapi grup band ini terasa masih hidup, lagunya masih banyak diputar, dinyanyiin ulang, dan bahkan masih mengeluarkan album. Mulai tahun 1995 the beatles mengeluarkan album anthology 1 sampai 3, terus tahun 2006 merilis album Love. dan laku berat. Hebat yah.Belum cukup, tahun 2009 The Beatles dibuat gamenya, yaitu The Beatles: Rock Band. Album-album lama mereka masih menjadi incaran kolektor. Ini baru ngomongin kejayaan mereka saat ini, setengah abad setelah mereka bubar. Wah gimana dulu, saat mereka sedang jaya-jayanya ya..
The Beatles bisa dibilang grup band paling sukses sepanjang sejarah. Mereka adalah pelopor the british invasion (masuknya band-band Inggris ke Amerika), meraih banyak sekali hits, merajai dunia, dan menjadi trendsetter anak-anak muda pada jamannya. Gaya rambut poni “moptop” mereka masih banyak ditiru orang banyak,bahkan para musisi. Kalau the Beatles konser, wah cewe-cewe teriak histeris banget, sampe ada yang pingsan bahkan ngejar-ngejar. Mereka juga bikin beberapa film yang cukup sukses dimasanya, seperti ‘a hard days night’ dan ‘help’. Kalo nonton Austin power yang lagi dikejar-kejar cewe-cewe histeris, itu ngikutin film the beatles lho.
Mengenai pelopor, The Beatles juga jagonya. The beatleslah yang pertama-tama mengadakan konser di stadium olahraga (saking banyaknya penonton), membuat lagu-lagu psychedelic, dengan teknologi yang belom pernah dipake band-band lain. The Beatles juga bisa dibilang pelopor MTV. Selain itu, The Beatles juga banyak memengaruhi pemikiran anak-anak muda, melahirkan generasi anti kemapanan yang disebut flower generation. The Beatles menjadi inspirasi banyak sekali aliran musik dan band-band, dari dulu hingga sekarang. Di Indonesia sebut saja Koes Plus. Atau kalo jaman sekarang The Changcuters (sekali liat juga jelas bgt penampakan mereka ngikutin siapa).
PAUL IS DEAD
Isu ini pertama kali muncul pada tahun 1969, dimana seorang penelpon di radio WKNR-FM(Detroit) menyatakan bahwa Paul sesungguhnya telah meninggal. Ia memberitahu untuk memutar secara terbalik (jadi lagu diputernya terbalik,mungkin pake player jaman dulu bisa..) lagu ‘revolution no.9’ (ini lagu aneh bgt, cuman suara2 ga jelas gitu lama bgt). Nah ternyata ada suara yang berbunyi: “turn me on, dead man” (suaranya agak-agak ga jelas gitu). Nah setelah kejadian ini mulai bermunculan bukti-bukti serupa yang nunjukin kalo Paul itu udah mati.
Ceritanya begini, Paul meninggal tahun 1966, gara-gara kecelakaan mobil. Waktu itu dia lagi ngerjain album Sgt. Peppers terus cekcok sama yang lain. Pada tahun itu emang mereka udah mulai ga harmonis lagi. Nah dia akhirnya pergi naik aston martinnya, terus kecelakaan gara-gara nerobos lampu merah. Bahkan ada yang bilang klo kepalanya sampe misah dari tubuhnya. Nah setelah itu The Beatles menutup-nutupi hal ini, lalu mencari orang yang mukanya mirip untuk jadi pengganti Paul. Diem-diem mereka ngasih petunjuk rahasia gitu dalam album dan lagu mereka yang nunjukin bahwa paul itu udah mati sebenarnya.
PAUL REPLACEMENT
Kalo Paul udah meninggal, terus yg ada sekarang siapa donk? Nah jadi The Beatles mengadakan semacam audisi Paul look-a-like gitu untuk cari pengganti Paul. Akhirnya mereka mendapat William Campbell, yang bekerja dikantor polisi. Dia ini mirip banget sama Paul, namun tetep musti sedikit dipermak seperti sedikit operasi plastik, terus terapi wicara biar ngomongnya persis kaya Paul (kan suara Paul khas bgt tuh). Masalah lainnya adalah Paul itu kidal, sementara William Campbell ngga. Ini disebut-sebut jadi alasan kenapa The Beatles ga pernah manggung lagi sejak tahun 1967. Bukti-bukti mengenai body-double Paul ini juga jadi populer, liat aja di youtube banyak video yang ngebandingin foto-foto Paul pas masa-masa awal sampe tahun 66 sama foto-foto Paul setelahnya. Banyak yang beranggapan Paul emang jadi agak beda. Ada juga video Paul lagi main gitar tapi pake tangan kanan, yang mustinya dia kidal.
CLUES
Gara-gara omongan di radio itu, orang-orang mulai pada neliti lagu-lagu The Beatles,album-albumnya, untuk cari bukti bahwa Paul emang udah meninggal. Hasilnya banyak bgt yg diklaim sebagai bukti meninggalnya Paul, mulai dari lagu-lagu The Beatles yang klo diputer terbalik berbunyi klo Paul udah mati, cover album yang ada pesan-pesan rahasia, sampe bandingin foto-foto Paul. Yaa namanya juga teori konspirasi, bukti-buktinya ga bisa ilmiah. Kalo ilmiah, udah jadi fakta beneran donk. Jadi diantara bukti-bukti yang akan saya beberkan ini mungkin banyak yang aneh, maksa, ga masuk akal. Yah mungkin itulah esensi dari teori konspirasi itu sendiri.
SGT. PEPPERS LONELY HEARTS CLUB BAND
Album ini dinilai sebagai salah satu album paling sukses sepanjang sejarah. Dalam album ini The Beatles menyajikan lagu-lagu dengan konsep yang jauh didepan musisi lain pada saat itu. Lagu-lagunya inovatif, dengan aransemen unik, menggunakan instrumen bermacam-macam. Bahkan lagu-lagu dalam album tersebut tidak bisa dimainkan secara live pada saat itu, karena teknologinya belum memadai. Konsep album ini sendiri unik, dalam album ini The Beatles berperan sebagai Sgt.Peppers Lonely Hearts Club Band, dengan kostum semacam jendral-jendral gitu, tapi warna warni.
Cover album ini juga dinilai sebagai cover terbaik. Memperlihatkan puluhan orang terkenal seperti artis, petinju, tokoh-tokoh dunia, bahkan The Beatles sendiri.Lalu ditengah-tengah ada Sgt.Peppers band (jadi The Beatles nampil 2 kali,sebagai diri sendiri dan sebagai Sgt.Peppers). pada bagian depan ada drum yang bertulisan judul album, lalu tulisan the beatles dari bunga.
Nah disinilah yang jadi bahan bukti itu. Ada beberapa poin yang dinilai aneh dan memberikan petunjuk bahwa “Paul is Dead”, misalnya:
- Tulisan Beatles tampak seperti diatas sebuah kuburan. Lalu The Beatles (yang memerankan diri sendiri) seperti tampak berkabung untuk kuburan itu. Dibawah tulisan Beatles ada bunga yang membentuk bas gitar berwarna kuning (Paul adalah pemain bas) yang menghadap ke kiri (bas kidal). Lalu apabila dilihat lagi, bas itu seperti membentuk huruf “paul?” diatasnya, di tulisan les (dari beatles) antara huruf l dan e ada sebuah trophy milik Paul yang bila dilihat mirip huruf i, sehingga apabila dibaca keseluruhannya menjadi “lies paul?”. Lalu pada bas tersebut hanya ada 3 senar, yang menunjukkan The Beatles tinggal 3 orang. selanjutnya banyak clue yang merujuk angka 3, yg nandain tinggal tersisa 3 beatle.
- Pada tulisan lonely hearts di drum, apabila dilihat dengan kaca dibawahnya (jelasnya lihat gambar), maka akan tertulis 1 ONE 1 X HE ˄DIE. Maksudnya itu 1 one 1 (1+1+1) itu berarti 3 beatle yang tersisa, terus selanjutnya he die dengan panah menunjuk tepat ke arah Paul.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar